OKI – Sekretaris Bapenda Prov. Sumsel Marhaen, SH., M.Si beserta jajarannya melakukan kunjungan kerja ke UPTB Pengelolaan Pendapatan Daerah (PPD) Wilayah Samsat OKI II pada hari Senin (13/5/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antara instansi terkait dalam meningkatkan pelayanan dan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor (PKB). Selain itu, kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung sarana dan prasarana yang ada di UPTB PPD Wilayah Samsat OKI II
Kunjungan kerja ini disambut baik oleh Kepala UPTB PPD Wilayah Samsat OKI II R.M. Arief Budiman, S.KM, Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat OKI II, Rifqi Rizaldi, perwakilan Polri dan jajaran Samsat OkI II. Dalam sambutannya, Sekretaris Bapenda Provinsi Sumsel menyampaikan apresiasinya atas kinerja Pelaksana Samsat OKI 2 yang telah menunjukkan dedikasi dan komitmen dalam meningkatkan pendapatan daerah melalui langkah strategis yang telah dilaksanakan.
“Saya harap kunjungan kerja ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antara Tim Pembina Samsat dalam meningkatkan pelayanan dan kepatuhan masyarakat dalam membayar PKB,” ujar Sekretaris Bapenda Prov. Sumsel Marhaen, SH., M.Si
Pada kesempatan tersebut, Sekretaris Bapenda menyampaikan komitmennya untuk terus mendukung Tim Pembina Samsat dalam meningkatkan pelayanan dan kepatuhan masyarakat dalam membayar PKB dan SWDKLLJ. Salah satu bentuk dukungannya adalah dengan memberikan infrastruktur seperti meja, kursi, komputer (PC) dan segala kebutuhan terkait penambahan layanan pendaftaran kendaraan baru, proses BBN KB, Rubentina dan duplikat STNK yang mana dengan terselenggaranya layanan tersebut masyarakat khususnya wilayah OKI II menjadi semakin dekat, mudah serta cepat dalam proses pembayaran pajak kendaraannya.