
Pagar Alam, 21 Januari 2026 – Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) kembali digelar sebagai wadah koordinasi dan sinergi lintas sektor dalam upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas. Kegiatan FKLL ini diikuti oleh perwakilan dari Jasa Raharja Lahat, Polres Pagar Alam, dan Dinas Kesehatan Kota Pagar Alam, dengan fokus pembahasan pada tingginya tingkat kecelakaan lalu lintas serta langkah-langkah strategis yang dapat dilakukan untuk menekannya.
Dalam forum tersebut, para peserta secara terbuka mendiskusikan berbagai faktor penyebab kecelakaan lalu lintas, mulai dari perilaku pengguna jalan, kondisi kendaraan, hingga penanganan korban pascakejadian. Salah satu upaya yang menjadi perhatian bersama adalah pentingnya pelaksanaan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) sebagai bentuk penanganan awal yang cepat dan tepat bagi korban kecelakaan.
Perwakilan Jasa Raharja Lahat, Ag Pratama, menyampaikan bahwa FKLL merupakan sarana penting untuk menyamakan persepsi dan langkah antarinstansi dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas.
“Melalui FKLL ini, kami berharap terbangun koordinasi yang lebih kuat antarinstansi dalam upaya pencegahan kecelakaan dan penanganan korban. Salah satu langkah konkret yang dapat dilakukan adalah meningkatkan kapasitas petugas dan masyarakat melalui kegiatan PPGD, sehingga penanganan awal korban dapat dilakukan dengan lebih optimal,” ujar Ag.
Sementara itu, perwakilan Polres Pagar Alam, M. Syaihu selaku Kepala Unit Gakkum, menekankan pentingnya kolaborasi antara penegakan hukum dan upaya edukatif dalam menurunkan angka kecelakaan.
“Tingginya angka kecelakaan lalu lintas menjadi perhatian bersama. Selain penegakan hukum, diperlukan dukungan dari seluruh stakeholder melalui edukasi, sosialisasi, dan kesiapsiagaan penanganan korban. FKLL ini menjadi forum strategis untuk merumuskan langkah-langkah tersebut secara terpadu,” jelasnya.
Dari sisi layanan kesehatan, Charles, selaku Kepala Bidang Dinas Kesehatan Kota Pagar Alam, menyampaikan bahwa penanganan awal korban kecelakaan sangat berpengaruh terhadap keselamatan dan tingkat keparahan cedera.
“Penanganan pertama pada korban kecelakaan sangat menentukan keselamatan jiwa. Melalui pelaksanaan PPGD, kami berharap semakin banyak pihak yang memiliki kemampuan dasar pertolongan pertama, sehingga korban dapat tertangani dengan cepat sebelum mendapatkan perawatan medis lanjutan,” ungkap Charles.
Melalui Forum Komunikasi Lalu Lintas ini, seluruh peserta sepakat bahwa penurunan angka kecelakaan lalu lintas membutuhkan komitmen bersama serta langkah berkelanjutan yang melibatkan seluruh pemangku kepentingan. Sinergi antara Jasa Raharja, Kepolisian, dan Dinas Kesehatan diharapkan dapat menghasilkan program-program konkret yang berdampak langsung bagi keselamatan masyarakat di wilayah Kota Pagar Alam.
